logo blog

Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop

Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop

Cara Mudah Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop Terbaru - Selamat pagi semuanya , tutorial kali ini merupakan hasil pengalaman ane sebagai pengguna salah satu produk Asus yaitu Android Zefone 4 . Kemarin rencana mau beli zefone 4s tetapi karena kurang budget ya beli di bawahnya dulu deh hehehe. Nah , ketika saya main - main ke forum asus ternyata ada kabar gembira dari pihak Asus yaitu mereka mengeluarkan firmware untuk mengupgrade OS dari android yang saya miliki.

Cara Mudah Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop Terbaru


Sebenarnya Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop sangatlah mudah anda tidak perlu repot menggunakan aplikasi tambahan cukup anda download firmware dan beres. Tetapi sebelum ada melakukan  Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop ada beberapa hal yang harus anda ketahui dan harus anda cermati sehingga tidak terjadi kesalahan.

Jadi tutorial Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop tidak hanya berlaku untuk 1 tipe devices tetapi bisa juga di gunakan untuk beberapa tipe device lainnya. Langsung saja kita masuk ke beberapa point untuk tutorial upgrade.

Syarat Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop

Ada beberapa hal yang seperti saya sebutkan di atas terutama adalah versi firmware android anda saat ini dan Model android anda. Untuk melakukan pengecekan model devices anda bisa melakukan langkah seperti di bawah ini :

Langkah Melihat Device Model dan Software Version

Untuk melihat Device Model bisa melakukan langkah seperti di bawah ini
  1. Pilih Menu Setting 
  2. Pilih About
  3. Model Number  ( Contoh : ASUS_T00I ) 
 Dan untuk melihat Sofrware Version anda bisa melakukan langkah di bawah ini :
  1. Pilih Menu Setting 
  2. Pilih About 
  3. Software Information
  4. Build Number ( Nomor Bentukan ) ( Contoh : WW_Zefone-Version V6.3.3 )
Setelah mengikuti langkah di atas maka kamu bisa menemukan firmware yang cocok buat HH kamu. dan  Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop bisa kita lakukan dengan mudah. Jadi untuk memilih Firmware anda harus teliti agar tidak terjadi Bootlop pada android anda. Untuk langkah nya anda bisa mengikuti langkah di bawah ini :

Langkah - Langkah Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop Terbaru

  1. Silahkan anda download Firmaware Android anda sesuai dengan tipe firmware kamu . Oke agar anda tidak bingung disini saya menggunakan Asus Zefone 4 dengan firmware Versi 6.3.3 dan akan saya naikan ke versi 7.3.3 ( lollipop )
  2. Silahkan anda mencari firmware anda ( WW , CHT , H3G tipe harus di perhatikan ) pada situs resmi asus : All Device Firmware Asus Zefone 4 sebagai contoh : Asus Zefone 4 dengan firmware Versi 6.3.3 dan akan saya naikan ke versi 7.3.3 ( lollipop )
    Silahkan anda perhatikan pada Note1 syarat Updatenya
  3. Pesan saya jangan salah memilih firmaware , kalau anda  ragu untuk memilih firmware anda boleh bertanya melalui pesan komentar di bawah ini.
  4. Setelah anda menemukan firmware tipe anda maka anda download firmware tersebut dan simpat di Memori External terlebih dahulu. Atau lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini : 


 Setelah anda mendownload firmware anda . Maka langkah selanjutnya adalah melakukan Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop . Oke langsung aja  ikuti tutorialnya di bawah ini :

Tutorial Terbaru Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop

  1. Saya ingatkan lagi pastikan anda sudah tepat memilih Firmware anda. Maka langkah selanjutnya adalah menCOPY file hasil download tadi ke Memory Internal ( Memory Handphone anda ) dan Pastikan batterai anda 15 % atau sambil di charger.
  2. Setelah selesai maka Hidupkan Ulang ( Restart ) Asus Zefone 4 anda.
  3. Maka anda akan menemukan  " tanda seru di bagian menu atas ( system ui ) " silahkan anda pilih pada " System Update File Deteced " berarti file upgrade sudah di detect oleh android kamu.
  4. Pada menu Select Update Package pilih firmware yang sudah kamu download tadi , lalu tekan OK.
  5. Muncul lagi " System Upgrade Availabel " Pilih OK
  6. Maka anda tinggal menunggu waktu agak lama untuk proses ini ( kalau saya tinggal tidur biasanya hehehe )
  7. Setelah selesai maka anda lakukan adalah cukup memilih Ok - Ok dan Ok heheheh
  8. Selesai . Lebih Jelasnya saya akan berikan Screenshootnya.

    Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop
Selanjutnya , anda tinggal menyesuaikan tampilan android terbaru anda dan selamat android anda sekarang sudah menjadi versi 5.0 Lollipop . Cukup mudah kan cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop ? Kalau ada yang bertanya  Kenapa tutorialnya panjang tidak seperti kamar sebelah ?
Jawabannya : Karena saya memberikan tutorial dari bawah dan mendasar agar lebih mudah di pahami oleh kaum awam yang masih ragu untuk upgrade android mereka.
Tambahan dari saya Screenshoot Asus Zefone 4 Lollipop
 
 
Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop dan Screenshoot Asus Zefone 4 Lollipop
Semoga Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop dan Screenshoot Asus Zefone 4 Lollipop sangat berguna bagi anda . Dan artikel ini selalu menjadi salah satu media pembelajaran bagi anda yang suka oprek android. Sekian Cara Upgrade Asus Zefone 4 KitKat to Lollipop dan Screenshoot Asus Zefone 4 Lollipop.

Share this:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

1 comment

gan firmware ane masih v.6.5.2 itu bisa gak? mohon pencerahanya :)

Balas

About / Contact / Privacy Policy / Disclaimer
Copyright © 2015. Blog Candra - Official Shared - All Rights Reserved Template