logo blog

Cara Root Samsung Galaxy Young tanpa PC Terbaru

Cara Root Samsung Galaxy Young tanpa PC Terbaru

Cara Root Samsung Galaxy Young GT-S5360 tanpa PC Terbaru - Dalam praktek ini menggunakan Ponsel Samsung Galaxy Young dengan OS Gingerbread 2.3.6 dengan Tipe GT-S5360 (GSM). Root memang sangat di butuhkan untuk android kita agar kita bisa menginstal beberapa aplikasi yang memerlukan akses root untuk memperlancar android tersebut.

Cara Root Samsung Galaxy Young GT-S5360 tanpa PC Terbaru

  1. Download dulu file  update.zip . Ini yang digunakan untuk root
  2. Pastikan Baterai pada Galaxy Young penuh atau tidak kurang dari 10%, Karena itu dapat mempengaruhi proses rooting.
  3. Pidah file update.zip ke SDCARD  (E://(di sini), Jika sudah dipindah matikan Galaxy Young.
  4. Sekarang masuk ke tahap root tekan tombol VOLUME UP + HOME + POWER secara bersamaan.

    Cara Root Samsung Galaxy Young tanpa PC Terbaru
    Catatan : Untuk navigasi gunakan tombol Volume Up dan Volume Down, dan untuk memilih gunakan tombol Home.
  5. Maka muncul Halaman Recovery Mode, pilih “apply update from sdcard” 
  6. Kemudian pilih File “update.zip” yang sudah didownload tadi
  7. Tunggu sampai prosesnya selesai, Jika sudah selesai silahkan Restart Galaxy Young anda dengan cara memilih menu “reboot system now”.
  8. Jika Proses Root berhasil, Maka akan muncul Aplikasi SuperUser atau SuperSU (Logonya seperti bajak laut matanya ditutup satu) yang ada pada menu Galaxy Young.

Demikian artikel tentang Cara Root Samsung Galaxy Young GT-S5360 tanpa PC Terbaru . Semoga dapat membantu anda untuk melakukan root di hp Android anda.

Share this:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments

About / Contact / Privacy Policy / Disclaimer
Copyright © 2015. Blog Candra - Official Shared - All Rights Reserved Template